Contact Us

REL KERETA API DARI BAJA

REL KERETA API DARI BAJA
02-02-2023
Konstruksi baja


Apa Itu Rel Kereta?


Jalan rel kereta api, merupakan prasarana utama dalam perkeretaapian dan menjadi ciri khas moda transportasi kereta api. Karena rangkaian kereta api hanya dapat melintas di atas jalan yang dibuat secara khusus, yaitu rel kereta api. Rel ini yang membantu rangkaian kereta api bergerak dari satu tempat ke tempat yang lain. Dalam pengamatan, kita bisa  melihat rel sebagai jalan untuk lewat kereta api yang terdiri atas sepasang batang rel dengan bahan besi baja yang disusun berjarak tetapi konstan (tetap) antara sisinya. Batang rel tersebut dikatikan pada bantalan yang disusun secara melintang terhadap batang rel dengan jarak yang rapat, agar rel tidak bergeser.

Rel kereta api adalah bongkahan baja yang sangat padat.Lalu, jenis baja apa yang dipakai untuk membuat rel kereta api? Kita akan membahas tentang jenis material besi yang digunakan untuk rel kereta api. Baja rel kereta api biasanya 1084 atau baja canai panas yang setara. Ini adalah baja karbon sedang dengan 0,7% hingga 0,8% karbon dan 0,7% hingga 1% mangan. Jenis baja ini bagus untuk pengolahan panas. ada dua aspek yang sangat penting yang harus dimiliki baja: ketahanan aus yang tinggi dan ketahanan.


Baca Juga: Pembangunan Jembatan Baja Kokoh

Rel Terbuat Dari Baja


Jalan baja ini mempunyai karakteristik dan syarat khusus yang berbeda dengan jalan lainnya, sehingga konstruksinya jauh lebih rumit. Jalan rel kereta api harus dibangun dengan kokoh, karena setiap rangkaian kereta api yang lewat memiliki beban yang berat. Batang rel terbuat dari besi ataupun baja bertekanan tinggi, dan juga mengandung karbon, mangan, serta silikon. Batang rel khusus dibuat agar dapat menahan beban berat dari rangkaian kereta api. lewat. 


Tiap potongan batang rel memiliki panjang 20 sampai 25 m untuk rel modern, sedangkan untuk rel lama  panjangnya hanya 5 sampai 15 m tiap potongan. Batang rel dibedakan menjadi beberapa tipe berdasarkan berat batangan per meter panjangnya. Di Indonesia ada 4 macam batang rel, yaitu R25, R33, R42, dan R54. Sederhananya R25 berarti batang rel ini memiliki berat rata-rata 25 kilogram/meter. Makin besar R, makin tebal juga batang rel tersebut. 

Baca Juga: Alasan Menggunakan Material Baja

Kereta itu berat dan memberikan tekanan yang luar biasa di bawahnya. Tergantung pada ukuran kereta dan tingkat penggunaan, sebuah lintasan dapat diperkirakan bertahan sekitar 5 sampai dengan 100 tahun. Rel kereta api dibuat untuk menghadapi tekanan gandar yang sangat tinggi dan terbuat dari baja berkualitas sangat tinggi. Maka dari itu, semakin berat rel dan semakin baik perawatannya, semakin cepat dan kuat kereta yang berjalan di atasnya.
1084 baja bisa dipanaskan, tetapi pada kekerasan itu sangat rapuh. Kekerasan yang lebih ideal, di mana logam tersebut cukup kuat untuk menahan retak. Pada kekerasan tersebut, baja memiliki ketahanan aus yang amat baik